Ribuan Buruh Demo Lagi di Bandung: Hindari Dua Ruas Jalan Ini

Ribuan Buruh Demo Lagi di Bandung dari berbagai serikat pekerja dan serikat buruh di wilayah Jawa Barat bersiap untuk menggelar aksi demonstrasi pada dua hari

setiawan

Ribuan Buruh Demo Lagi di Bandung: Hindari Dua Ruas Jalan Ini
Ribuan Buruh Demo Lagi di Bandung pada tanggal 20-21 desember 2024

Ribuan Buruh Demo Lagi di Bandung dari berbagai serikat pekerja dan serikat buruh di wilayah Jawa Barat bersiap untuk menggelar aksi demonstrasi pada dua hari berturut-turut, yakni pada hari Rabu, 20 Desember 2023, dan Kamis, 21 Desember 2023. Kegiatan demonstrasi ini merupakan tindak lanjut dari aksi serupa yang telah dilaksanakan pada pekan sebelumnya. Rencananya, massa aksi akan berkumpul dan melakukan unjuk rasa di dua lokasi strategis di Jawa Barat, yaitu di Gedung Sate dan di Kantor Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Jawa Barat.

Situasi ini mengundang perhatian dari kepolisian setempat, khususnya Polrestabes Bandung. Mereka telah mengeluarkan imbauan kepada masyarakat, khususnya warga Bandung yang berencana melakukan aktivitas di luar rumah. Pada tanggal 20 dan 21 Desember 2023, untuk menghindari beberapa ruas jalan tertentu. Jalan-jalan yang dimaksud adalah Jalan Diponegoro, dimana Gedung Sate berada, dan Jalan Soekarno-Hatta, tempat berdirinya Kantor Disnakertrans Jawa Barat. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan lalu lintas yang berpotensi mengganggu kenyamanan dan keamanan berkendara.

Ribuan Buruh Demo Lagi di Bandung: Gunakan Jalur Alternatif Untuk Menghindar Kemacetan

Satlantas Polrestabes Bandung menyarankan agar pengguna jalan mencari jalur alternatif untuk menghindari kemacetan yang mungkin terjadi akibat demonstrasi tersebut. Mereka menekankan pentingnya menghindari penumpukan kendaraan di kedua lokasi demonstrasi untuk meminimalisir gangguan lalu lintas dan memastikan kelancaran aktivitas masyarakat lainnya. Pernyataan ini dikeluarkan sebagai bentuk tanggung jawab kepolisian dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama berlangsungnya aksi demonstrasi.

Pada tanggal 14 Desember 2023, demo buruh di Bandung juga telah menyebabkan terjadinya kemacetan lalu lintas yang signifikan, khususnya di jalur tol Jakarta-Bandung. Saat itu, buruh melakukan pemblokiran di tol Cipularang KM 117 selama sekitar empat jam. Yang berakibat pada antrean kendaraan yang mengular hingga KM 98 atau wilayah Purwakarta. Untuk menghindari terulangnya insiden serupa, pengendara disarankan untuk menghindari jalur tol Cipularang. Dan mencari rute alternatif lain untuk menuju Kota Bandung.

Tuntutan utama dari massa buruh dalam aksi demonstrasi ini adalah agar Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin. Melakukan revisi terhadap Surat Keputusan penetapan Upah Minimum Kota/Kabupaten (UMK) untuk tahun 2024. Buruh menuntut agar terjadi kenaikan UMK sebesar 15% dari nilai yang ditetapkan sebelumnya. Selain itu, mereka juga meminta Bey Machmudin untuk menerbitkan kebijakan gubernur terkait upah pekerja yang telah memiliki masa kerja satu tahun atau lebih. Dalam tuntutan ini, buruh berharap bahwa upah mereka dapat mengalami kenaikan sebesar 7,12% hingga 14% dari nilai UMK tahun 2024. Tuntutan ini mencerminkan keinginan buruh untuk mendapatkan peningkatan kesejahteraan dan pengakuan atas kontribusi mereka dalam sektor pekerjaan.

Related Post

Leave a Comment